BlogPemilik PropertiDesain Hunian4 Cara Melepas Keramik Lantai Tanpa Pecah
0
0

4 Cara Melepas Keramik Lantai Tanpa Pecah

Dipublikasikan oleh William Ciputra dan Diperbarui oleh William Ciputra

Des 13, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
cara melepas keramik lantai tanpa pecahtop-right-banner

Lantai dari bahan keramik merupakan pilihan bagi banyak orang. Selain kualitasnya bagus, keramik juga menawarkan pola dan warna yang beragam. Tapi ada kalanya kamu ingin melepas keramik dan menggantinya. Berikut cara melepas keramik lantai tanpa pecah yang baik dan benar. 

Mengetahui cara melepas keramik tanpa pecah ini sangat penting, Pins. Pasalnya, jika tidak hati-hati kamu bisa saja malah memecahkan keramik yang akan dilepas atau keramik di sekitarnya. 

Jika kamu membeli rumah eksklusif dari Pinhome seperti pada perumahan di BSD atau perumahan di Bekasi, kamu akan mendapatkan kualitas keramik lantai yang paling baik. Sementara keramik pada rumah second di Kab Bandung bisa jadi perlu diganti dengan yang baru. 

Baca juga: Ukuran Keramik Lantai Berdasarkan Jenisnya

Cara Melepas Keramik Lantai Tanpa Pecah

Bukan hal yang aneh jika ada keramik yang retak, di tengah lantai yang tidak pecah sempurna. Jika punya keramik cadangan, maka kamu bisa melepas keramik yang pecah itu dan menggantinya dengan yang baru. 

Namun, penting untuk melepas keramik dengan hati-hati untuk memastikan keramik di sekitarnya tetap tidak rusak. Artikel ini memberikan panduan langkah demi langkah untuk membantumu untuk mengganti keramik tanpa memecahkan yang lain.

1. Siapkan Peralatan

Alat untuk Pasang Keramik
Source : Pixabay

Sebelum memulai penggantian keramik lantai, kumpulkan semua alat yang diperlukan untuk melepas keramik dengan aman dan efisien. Dalam hal ini kamu memerlukan peralatan seperti gerinda, pengungkit, hingga palu karet, yaitu salah satu jenis palu yang digunakan untuk keramik. 

Selain itu, kamu juga perlu mempersiapkan peralatan untuk keamanan diri. Alat pelindung diri yang diperlukan antara lain kacamata pelindung, masker, sarung tangan, bantalan lutut, hingga terpal plastik. 

Seperti halnya proyek lantai lainnya, kamu harus membersihkan area yang akan dilepas. Singkirkan segala sesuatu dari lantai untuk menghindari risiko kerusakan, termasuk pintu, papan pinggir, dan kusen pintu.

Tutup peralatan elektronik dengan kain atau plastik agar mereka tidak terkena debu akibat proyek yang akan dilakukan. Ini adalah cara terbaik untuk meminimalkan kerusakan akibat pecahan ubin dan debu selama pembongkaran.

2. Hapus Nat Keramik

cara melepas keramik lantai tanpa pecah
Source : iStock Photo

Setelah semua persiapan selesai, kamu bisa memulai proses pelepasan keramik. Cara melepas keramik lantai tanpa pecah pertama adalah dengan menghilangkan atau menghapus nat keramiknya

Untuk menghapus nat keramik ini, kamu bisa memulainya dengan menggunakan pisau serbaguna. Kikis nat dengan cara memberikan tekanan secukupnya. Pastikan proses ini berjalan dengan lancar tanpa merusak atau menekan keramik di sekitar yang bisa membuatnya pecah.

Setelah nat dihilangkan, gunakan pahat atau pisau dempul untuk melonggarkan ubin secara perlahan. Kamu bisa mengetuk pelan area sekitar keramik untuk membuatnya terangkat secara perlahan. Keberhasilan proses ini tergantung pada kesabaranmu dalam menjalaninya. 

Baca Juga: Rekomendasi Model Keramik Lantai Minimalis Untuk Hunian Kamu

3. Panaskan Permukaan Keramik

Idealnya, keramik akan mengendur ketika nat sudah dihilangkan, apalagi kamu sudah melonggarkannya. Namun dalam beberapa keadaan, bisa saja keramik masih tertancap kuat meski nat sudah tidak ada. 

Dalam kondisi ini, kamu bisa menggunakan trik dengan memanaskan permukaan keramik. Panaskan permukaan keramik dengan api hingga menghangat. Proses ini akan membantu mengendurkan keramik sehingga mudah dibongkar. 

4. Bongkar Keramik

cara melepas keramik lantai tanpa pecah
Source : iStock Photo

Jika setelah dipanaskan keramik tak kunjung mengendur, kamu mungkin perlu melonggarkannya lagi seperti proses kedua. Ketuk perlahan area keramik dan sekitar untuk melepaskannya dari semen yang mengikatnya itu. Lakukan hal ini hingga keramik benar-benar terlepas yang ditandai dengan keramik yang bisa digoyang. 

Setelah kamu yakin keramik sudah lepas dari ikatannya, langkah berikutnya adalah dengan membongkar keramik. Dalam hal ini kamu perlu menggunakan alat pengungkit untuk mengangkat keramik ke atas. 

Usahakan kamu memiliki dua alat pengungkit. Masukkan keduanya pada nat yang sudah dihapus secara bersamaan pada sisi kanan dan kiri. Lalu congkel keramik secara bersamaan. Jika masih belum mau terangkat, kamu bisa memukul pengungkit secara perlahan dengan palu karet. 

Angkat keramik secara perlahan dan pastikan tidak ada keramik yang pecah baik keramik yang diangkat maupun sekitarnya. Kemudian, kamu bisa membersihkan area yang diangkat itu.

Baca Juga: Tips Memilih Model Keramik Lantai Minimalis

Memasang Keramik Baru

cara melepas keramik lantai tanpa pecah
Source : iStock Photo

Kikis sisa-sisa semen yang terdapat pada area keramik yang sudah diangkat. Pastikan tidak ada lagi sisa semen yang tertinggal. Hal ini penting untuk membuat permukaan keramik yang akan dipasang sama dengan permukaan lantai sekitarnya. 

Setelah dirasa bersih, kamu bisa membasahi area itu dengan air secukupnya. Fungsinya agar area tersebut basah dan adukan semen yang akan dijadikan untuk perekat keramik baru bisa meresap dengan baik ke bawah. 

Setelah air meresap, masukkan adukan semen ke area tersebut. Usahakan adukan semen setinggi lapisan di sekitarnya agar permukaan tetap sama. Kemudian pasang keramik baru ke area tersebut, pukul dengan palu karet agar ia tertancap dengan baik. 

Usahakan permukaan keramik baru ini sama dengan keramik di sekitarnya agar tidak membahayakan orang yang melintas. Setelah itu, bersihkan area keramik baru dan tambahkan nat di pinggir-pinggirnya sebagai pengunci. 

Demikian ulasan mengenai cara melepas keramik lantai tanpa pecah serta cara memasang keramik baru dengan benar. Semoga bermanfaat!

Baca juga:

Featured Image Source: iStock Photo


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi Griya Parama dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download