BlogPembeli Properti PemulaPanduan Beli PropertiMengenal Konsep Perumahan yang Populer di Indonesia

Mengenal Konsep Perumahan yang Populer di Indonesia

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari dan Diperbarui oleh Nabila Azmi

Okt 17, 2024

6 menit membaca

Copied to clipboard

Perumahan adalah kumpulan rumah dalam suatu pemukiman yang jumlahnya ada puluhan bahkan ratusan unit. Desain unit dalam perumahan bisa seragam secara keseluruhan maupun berbeda di setiap cluster atau blok. Konsep perumahan ini sudah ada sejak beberapa dekade khususnya ketika masa kolonial Belanda.

Dengan memahami konsep perumahan akan sangat membantu dalam menunjang gaya hidup penghuni. Adanya konsep perumahan membawa pengaruh besar pada desain rumah yang dijual, fasilitas penunjang maupun kondisi sosial di lingkungan tersebut. 

Tipe perumahan yang ada di Indonesia juga beragam mulai dari perumahan cluster, modern, resort dan masih banyak lagi lainnya. Kenali konsep perumahan lebih mendetail beserta jenisnya termasuk faktor apa saja yang mempengaruhinya dalam ulasan berikut!

Apa Itu Konsep Perumahan?

Source : Shutterstock

Ada banyak sekali perumahan dibangun di Indonesia khususnya di kota-kota besar. Perumahan sendiri adalah kawasan dimana ada kumpulan rumah yang umumnya memiliki desain seragam seperti perumahan cluster. 

Keunggulan tinggal di perumahan ini adalah adanya berbagai fasilitas bersama yang dapat digunakan oleh setiap penghuninya. Dalam setiap perumahan terdapat konsep yang diusung misalnya green living, smart home, modern dan lainnya.

Misalnya perumahan dengan konsep green living mengedepankan hunian ramah lingkungan. Unitnya menggunakan bahan bangunan berkelanjutan dan pemakaian panel surya guna menghemat energi listrik. Secara tidak langsung penghuni pun akan memiliki gaya hidup yang lebih peduli akan lingkungan jika tinggal di perumahan green living. 

Jenis-Jenis Konsep Perumahan di Indonesia

Dari sekian banyak konsep perumahan yang ada di Indonesia, berikut jenis-jenisnya yang paling populer diadaptasi saat ini!

1. Perumahan Cluster

Source : Shutterstock

Perumahan cluster merupakan salah satu perumahan paling populer yang ada di area perkotaan khususnya kawasan Jabodetabek. Lokasi perumahan ini strategis sebab tidak jauh dari pusat kota dan fasilitas umum.

Selain itu, jumlah unitnya terbatas hanya terdiri atas puluhan unit saja yang menawarkan privasi dan keamanan ketat. Hunian dijaga 24 jam oleh petugas keamanan dan setiap area diawasi CCTV.

Desain perumahan seragam baik fasad dan ukurannya tanpa dilengkapi pagar. Tinggal di kawasan perumahan menawarkan lingkungan aman dan lebih kondusif sehingga memiliki lebih banyak peminat.

2. Perumahan Green Living

Source : Shutterstock

Ciri-ciri dari perumahan green living adalah memiliki bangunan dengan material yang ramah lingkungan dan area ruang terbuka hijau. Tujuan utama dari perumahan ini dibangun tidak hanya menyediakan tempat tinggal yang nyaman saja namun menciptakan lingkungan yang bisa mengurangi jejak karbon. 

Dengan lingkungan yang bersih dan bebas polusi akan meningkatkan kesehatan siapa saja yang tinggal didalamnya. Konsep hunian seperti ini juga mampu menghemat biaya jangka panjang seperti penggunaan energi listrik yang lebih efisien dan efektif.

Salah satu perumahan yang mengadopsi konsep green living adalah Nava Park BSD City di Serpong Utara, Tangerang Selatan. Dalam perumahannya terdapat Botanical Park seluas 10 hektar yang dihiasi 100 jenis pohon berbeda. Selain itu, kawasannya telah memperoleh sertifikasi Greenship Neighborhood Platinum dari Green Building Council Indonesia (GBCI).

2. Perumahan Resort

Source : Pexels

Resort adalah area penginapan yang biasanya Pin temui di tempat wisata. Unitnya memiliki desain estetik dengan lingkungan yang indah dan alami. Dari perumahannya suasana asri bisa langsung terasa tepat setelah keluar dari pintu.

Seperti pada Tamansari Puri Bali yang ada di Depok. Dibangun oleh PT Wijaya Karya Realty, huniannya terbagi atas klaster dengan nuansa resort Bali yang memiliki tipe 45 hingga 60. Tinggal di perumahan ini seperti staycation di resort Bali dengan suasana rumah asri dan menenangkan.

3. Perumahan Modern

Source : Shutterstock

Selanjutnya ada konsep perumahan modern dengan gaya hidup urban yang simpel tapi tetap stylish. Karakteristik rumahnya didominasi dengan warna cerah atau putih dilengkapi furnitur multifungsi.

Struktur bangunan yang kuat dan luas sehingga memberikan kesan lega. Ada ruang terbuka yang digabung dengan elemen ruangan lainnya agar memperoleh pencahayaan alami. 

Walaupun tidak memiliki banyak dekorasi namun desain interior terkesan elegan dan mewah. Konsep perumahan seperti ini sering ditemukan pada perumahan townhouse yang unitnya memiliki lahan luas.

4. Perumahan Smart Home

Source : Shutterstock

Unit hunian yang mengadopsi smart home memungkinakn pemilik untuk mengatur rumah secara otomatis dari jarak jauh. Hal ini bisa terwujud karena smart home mengandalkan koneksi internet dalam pengoperasiannya sehingga lebih praktis.

Dalam rumah pintar, Pins bisa mengatur AC atau lampu lewat aplikasi saja. Bahkan keamanan sekitar hunian dapat diawasi melalui CCTV online dan integrasi smart speaker. 

Tentunya mekanisme hunian seperti ini mendukung penghuni yang lebih suka hidup simpel dan praktis sekaligus menghemat energi. Smart home cocok diaplikasikan pada perumahan residence yang padat penduduk agar tetap aman dari tindak kriminal.

5. Perumahan Aman Bencana

Source : Freepik

Indonesia dikenal sebagai kawasan rawan bencana alam karena dilalui cincin api Pasifik. Tidak heran potensi bencana alam seperti gunung berapi, tsunami, tanah longsor dan banjir pun semakin besar.

Melihat kondisi seperti ini menjadi salah satu alasan munculnya perumahan aman bencana. Pondasi hunian dibuat tahan gempa dengan sistem drainase anti banjir agar melindungi penghuni dari resiko bencana. Penghuni bisa tetap nyaman tinggal di rumah dalam berbagai situasi.

Baca juga: Perbedaan Perumahan Cluster dan Residence

Faktor yang Mempengaruhi Pemilihan Konsep Perumahan

Dalam memilih konsep perumahan, penting untuk mempertimbangkan faktor berikut ini agar Pins bisa mendapatkan hunian terbaik dan sesuai kebutuhan.

1. Lokasi dan Aksesibilitas

Source : Freepik

Pilih konsep perumahan sesuai kebutuhan mobilitas yang dibutuhkan. Dalam hal ini adalah lokasi perumahan paling tidak dekat dengan aksesibilitas ke fasilitas publik seperti sekolah, rumah sakit maupun pusat perbelanjaan.

Apalagi jika Pins sudah berkeluarga dan memiliki buah hati tentu akan mudah mendapatkan layanan pendidikan jika lokasi perumahan dekat sekolah. Begitu pula bagi Pins yang membutuhkan akses commuting ke pusat kota tentu lebih efisien jika lokasi hunian dekat moda transportasi umum.

2. Fasilitas dan Keamanan

Source : Shutterstock

Keunggulan tinggal di perumahan salah satunya adalah fasilitas penunjang yang mampu meningkatkan kualitas hidup penghuni. Fasilitas di perumahan ini biasanya mencakup area bermain anak, tempat ibadah, taman, fasilitas olahraga seperti lapangan, kolam renang, gym center dan sebagainya.

Ditambah lagi dengan keamanan perumahan yang ketat memberikan rasa aman bagi penghuni. Saat membeli hunian Pins bisa menanyakan bagaimana sistem keamanan di perumahan tersebut. Apakah menggunakan one gate system, memiliki CCTV dan petugas keamanan yang siap siaga 24 jam atau tidak.

Perumahan dengan keamanan 24 jam memberikan pengawasan terhadap lingkungan tempat tinggal setiap waktu. Hal ini dapat memberikan ketenangan bagi keluarga apalagi saat anak-anak beraktivitas di luar rumah.

3. Harga dan Investasi

Source : Shutterstock

Konsep perumahan juga mempengaruhi harga hunian tersebut. Beberapa konsep mungkin lebih mahal upfront, tapi menawarkan potensi keuntungan lebih besar dalam hal investasi properti.

Perbedaan harga ini bisa dipengaruhi oleh material bangunan yang dibutuhkan untuk mengadopsi konsep hunian yang dipilih. Meskipun begitu konsep tertentu juga bisa membawa nuansa baru dalam lingkungan tersebut dibandingkan hunian yang berada di kawasan yang sama. 

Misalnya saja perumahan dengan konsep resort di tengah kota bisa memberikan pengalaman berbeda bagi penghuni. Mereka bisa saja tidak merasa tinggal di daerah kota yang ramai dengan hiruk pikuk kendaraan melainkan seperti tinggal di kawasan pedesaan yang asri dan tenang.

Apa perbedaan perumahan dan pemukiman?

Kawasan permukiman adalah lingkungan yang memiliki fungsi tempat tinggal sekaligus tempat mencari nafkah bagi sebagian penghuni. Sedangkan perumahan adalah sekumpulan rumah yang berfungsi sebagai tempat tinggal bagi para penghuni yang biasanya menerapkan iuran bulanan atau IPL perumahan dalam pemeliharaan lingkungan.

Feature Image Source: Freepik

Copied to clipboard

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download